• (061) 6615718   

    admin@stok-binaguna.ac.id

Tugas dan Fungsi

Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) dilaksanakan dan diawasi secara mandiri oleh semua bagian kerja yang ada di STOK BINA GUNA melalui Lembaga Penjaminan Mutu. Penerapan sistem penjaminan mutu internal (SPMI) STOK BINA GUNA sudah dirancang pada Oktober 2018, berdasarkan surat keputusan Ketua STOK BINA GUNA No. 1657/SK/STOK-BG/X/2018 dengan menetapkan Lembaga Penjaminan Mutu untuk melaksanakan tugas Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) berada di bawah Ketua STOK Bina Guna yang membawahi bidang penjaminan mutu. Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) STOK BINA GUNA ini dilakukan agar dapat melakukan tugas secara sistematis dan menghasilkan kinerja yang baik, konsisten, transparan dan berkelanjutan. Pada awal pelaksanaan SPMI, Pusat Penjaminan Mutu (LPM) mengacu pada UU nomor 12 tahun 2010 tentang Standar Nasional Pendidikan (SNP) dan mengacu kepada buku pedoman SPMI Dikti. Lembaga Penjaminan Mutu selalu melakukan perbaikan secara terus menerus untuk memperbaiki Sistem Penjaminan Mutu Internal menjadi lebih baik. Salah satu perbaikan yang dilakukan adalah dengan memperbaharui dokumen – dokumen mutu berdasarkan peraturan – peraturan yang berlaku.

 

Ketua LPM : Bertanggung jawab terhadap seluruh kegiatan Sistem Penjaminan Mutu Internal di lingkungan Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna.

Bidang Dokumen : bertanggung jawab dalam membantu tugas Ketua SPMI dalam hal kelengkapan dokumen penjaminan mutu yang terdiri dari dokumen manual mutu, standar mutu, formulir, dan SOP Mutu.

Bidang Pelaksana : bertanggung jawab dalam membantu tugas Ketua SPMI dalam hal pendataan proses penilaian dan analisis penilaian monitoring.

Bidang Audit : bertanggung jawab dalam membantu tugas Ketua SPMI dalam hal pelaksanaan audit pelaksanaan pendidikan, penelitian, pengabdian, dan penunjang di lingkungan STOK Bina Guna.

Bidang Akreditasi : bertanggung jawab dalam membantu tugas Ketua SPMI dalam hal peninjauan kesiapan dan pelaksanaan akreditasi program studi dan perguruan tinggi di Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Klik Link SK Pembentukan SPMI 2023-2027